Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Touge bagus untuk meningkatkan kekebalan tubuh, karna kandungan yang terdapat pada sayuran ini.
Touge memiliki kandungan vitamin C dan vitamin A pada kecambah berfungsi sebagai antioksidan penangkal radikal bebas.
Sehingga hal ini dapat mencegah berbagai macam penyakit, seperti hipertensi hingga diabetes.
Dan bahkan jika Anda rajin mengkonsumsi touge, ternyata touge juga bagus untuk mencegah infeksi, ssehingga kita lebih kecil memungkinkan kita terkena penyakit iya.
Menurunkan Kolestrol Tinggi
Serat yang ada di dalam taoge bisa membantu mengurangi kelebihan kolesterol dan mengikis plak di arteri dan pembuluh darah.
Melansir dari GridHealth.id taoge merupakan sumber asam lemak omega-3 yakni bentuk kolesterol baik dan dapat mengurangi kadar kolesterol jahat dalam darah.
Itu artinya dengan makan taoge kita bisa mengontrol atau menyeimbangkan kadar kolesterol tinggi di dalam tubuh.
Anemia merupakan penyakit yang disebabkan karena tubuh kekurangan sel darah merah.
Sehingga hal ini dapat membuat penderita mengalami pucat dan mudah lelah.
Touge dipercaya dapat membantu melancarkan peredaran darah, sehingga membuat tekanan darah menjadi stabil dan mencegah anemia.
Jadi Moms tidak ada salahnya lho memasak touge sesering mungkin, karena touge merupakan makanan yang kaya akan manfaat.
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Murah Meriah, Cukup Konsumsi Touge Secara Rutin dan Rasakan Khasiatnya Untuk Tubuh