GridFame.id - Kehidupan Angelina Sondakh pasca bebas dari penjara terus menjadi pusat perhatian.
10 tahun lamanya hidup jauh dari hiruk pikuk ibukota, Angie merasa dirinya harus banyak menyesuaikan diri.
Ia yang kini mulai membuka lembaran baru pun mulai aktif mengisi waktunya dengan berbagai kegiatan.
Dalam beberapa kesempatan, Angie juga kerap menceritakan pengalaman hidupnya selama berada di lapas.
Apalagi selama di penjara 10 tahun, Angie mengaku dijauhi teman-teman yang dulu pernah dekat dengannnya.
Pasca Angelina Sondakh terjerat kasus korupsi, secara perlahan mantan politisi Partai Demokrat ini mulai dikucilkan.
Sambil menangis, Angelina Sondakh mengaku tidak ada lagi yang mau berteman dengannya.
Boro-boro datang membantu, Angie merasa tak satupun orang peduli pada keadaannya selain keluarga.
Hingga baru-baru ini Angie mengungkap sosok yang menguatkannya selama berada di balik jeruji.
Dilansir dari YouTube Keema Entertaintment (11/3/2022) Angie menceritakan momen saat ia merasa depresi dikucilkan semua orang.
"Ada rasa sedih. Saya merasa hina, saya merasa malu, saya ditinggal teman. Saya merasa baper mereka gak mau berteman sama saya," kata Angelina Sondakh, dikutip dari TribunnewsBogor.com.
"Saya pikir gak ada yang mau berteman lagi sama saya. Orang-orang itu sudah nganggep saya ini koruptor," sambungnya sembari terisak.
Di saat itulah sang ayah, Lucky Sondakh memintanya untuk bertahan sekuat tenaga meski harus menjalani 10 tahun yang berat.
"Ayah saya datang terus bilang 'Sudahah terima saja, apapun itu, hadapin. Kamu tidak punya pilihan. Kamu hanya punya satu pilihan, yaitu bertahan'," tutur Angie.
Tak disangka, Angie yang mencoba berkenalan dengan napi lain pun malah mendapat sambutan hangat.
"Ketika saya merasa gak punya teman, saya hanya punya orangtua, anak yang gak bisa datang jenguk tiap hari," kenang Angie.
"Tapi di dalam penjara, Allah menghdirkan begitu banyak teman yang melebihi teman, sahabat. Ternyata Allah menghadirkan teman-teman baru," tambahnya.
"Emang ibu mau berteman saya?" tanya seorang napi saat Angie mendekatinya.
"Gak ada strata lagi, semuanya sama. Mau saya itu dulu mantan Putri Indonesia, mantan anggota DPR, itu gak ada. Semuanya statusnya sama, yaitu narapidana," jelas mantan Brotoseno itu.
Selama berada di penjara, Angie sering mendengar curhatan napi lain yang disebutnya lebih kurang beruntung hingga membuatnya lebih bersyukur.
"Saya belajar melihat nasib banyak orang, dari situ saya beryukur. Ya Allah nasib saya ternyata masih jauh lebih baik," ungkap Angelina Sondakh. "Akhirnya aku mulai beristighfar dengan diri aku sendiri. Ya Allah maafkan aku, aku mungkin gak banyak terlalu bersyukur. Sementara di luar sana, masih ada yang nasibnya lebih miris dari saya," tambahnya.
"Disitulah saya mendapatkan teman-teman yang akhirnya bikin aku kuat. Sapu Jagad, 12 orang," tutur Angie.
Hapal betul siapa saja yang menemani dirinya selama 10 tahun, Angie pun menyebutkan satu per satu nama temannya di lapas.
Termasuk salah satu teman yang mengajarinya membaca Alquran mengingat dirinya adalah seorang mualaf. "Ada Ana asal Semarang, Ayu, Iyos, ada Aida dia punya ilmu mengkudu suka usir setan, ada Daeng yang khusus panjat memanjat tapi pinter bikin bolu. Ada Monik di bagian masak-memasak, Leona, Tasya, Ena, Ayu, Medi," ucap Angie bersemangat. "Terus ada Jamet atau Widya dia yang ngarin aku hafalan Al Quran, karena dia kan anak pesantren. Dia juga ngajarin aku tajwid," paparnya.
Sebelum dinyatakan bebas, Angie rupanya mendapat surat perpisahan dari sahabat-sahabatnya itu.
Ia bahkan sampai menangis sesenggukan saat membacakan surat dari salah satu dari napi bernama Ayu.
"Dari Ayu, akhirnya bon bebas milik bu Angie. Akhirnya hari yang ditunggu-tunggu sudah tiba, 3 Maret 2022, hari Kamis jadi hari penantian ibu.
Selamat membuka lembaran baru. Semoga di luaran sana, ibu mendapat kebahagiaan yang hakiki. Terima kasih atas waktu 6 tahun kebersamaan kita disini. Terima ksih karena selama 6 tahun begitu banyak pelajaran hidup yang ibu berikan kepada Ayu. Rasanya ucapan terima kasih tidak akan bisa membalas kebaikan ibu, hanya doa yang Ayu ucapkan, Semoga dimanapun ibu berada, ibu diberikan kebahagiaan," ucap Angelina Sondakh tesedu-sedu membaca surat dari sahabatnya. "Makasih banget kalian sudah menemani aku, dalam hari-hari susahnya aku. Terima kasih kalian jadi teman saat aku gak ada apa-apanya," kata Angie dengan berderai air mata.
"Saat aku dihina orang, kalian jadi teman. Yakinlah, teman itu bisa didapat dari tempat yang dikira buruk," pungkasnya.
Saat ini Angie masih tinggal di rumah orang tuanya dan banting setir jadi YouTuber bersama adik iparnya, Mudjie Massaid.