Find Us On Social Media :

Penerima Vaksin Dua kali Tetap Rentan Terserang Omicron Dengan Keluhan Begini

Gejala Varian Omicron yang banyak dirasakan penerima vaksin dosis dua

Jadi jika Anda sudah merasakan tak enak badan dan kondisi hidung ‘pilek’ segera untuk melakukan tes Covid-19.

Selanjutnya sakit tenggorokan dan bersin-bersin adalah gejala kedua dan ketiga yang sering dilaporkan oleh penderita.

Terkadang mereka merasakan tenggorokan yang sakit atau gatal dan sering terjadi pada awal infeksi.

Begitupun dengan bersin-bersin, Studi ZOE COVID mengungkap bahwa orang yang telah divaksinasi dan kemudian di tes positif virus lebih mungkin melaporkan gejala ini daripada yang tidak divaksin.

Gejala selanjutnya yang cukup parah yakni Sakit kepala dan juga batuk kering. Peneliti menyebut orang yang terinfeksi virus Covid-19 memiliki kecenderungan mengalami sakit kepala yang parah atau merasakan nyeri berdenyut atau menusuk.

Ada pula gejala batuk kering yang amat menyiksa pasien yang sudah divaksin dua kali. Jenis batuk yang akan dirasakan karena Covid-19 biasanya susah dihentikan dan secara terus-menerus hingga tenggorokan terasa gatal.

Kemudian penderita mengalami mual dan disertai nafsu makan berkurang, terkadang lainnya juga mengalami nyeri otot di punggung bagian bawah.

Terakhir penderita juga sering mengeluhkan diare yang dapat mempengaruhi sistem pencernaan dan menyebabkan diare parah, mereka yang memiliki kekebalan lema akan mengalami gejala gastrointestinal pada awal infeksi, Sebagian besar pasien juga mengeluhkan adanya ruam kulit yang bisa menjadi merah dan gatal.

Baca Juga: Bernapas Lega 2 Wilayah Ini Terbebas Omicron Sisanya Masih Sisa DKI Paling Tinggi