Selain jenis nanas, tingkat kematangan nanas juga menentukan rasa dari selai nanas.
Nanas tua dan muda yang berbeda tingkat kematangannya lebih berpengaruh ke rasa, bukan ke teksturnya.
Nanas muda rasanya akan lebih light, sedangkan nanas tua taste-nya lebih manis.
Rasa manis nanas tua sangat terasa sehingga tidak perlu menambah gula terlalu banyak saat proses membuat selai.
Sementara nanas muda, bisa ditambahkan lebih banyak gula, karena jika tidak rasanya akan terlalu asam.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pakai Nanas Muda atau Tua? Begini Cara Tepat Memilih Nanas untuk Selai Isian Nastar