Find Us On Social Media :

Jangan Panik Ini Solusi Jika Saldo Berkurang Tapi Tarik Uang di ATM Gagal

Gagal tarik dana namun saldo berkurang di mesin ATM

Jika Anda ingin mendatangi kantor cabang secara langsung maka jangan lupa membawa beberapa kelengkapan dokumen yang diperlukan seperti foto nomor mesin ATM, catat waktu dan juga lokasi transaksi, kartu ATM dan dokumen pendukung yang relevan lainnya.

Cobalah untuk menyampaikan kejadian yang sebenarnya kepada pihak Customer Service di bank yang Anda miliki.

Biasanya proses pengembalian dana ini tergantung pada kebijakan masing-masing bank tersebut.

Namun normalnya 7-14 hari kendala tersebut akan diproses dan dicek oleh pihak bank melalui pantauan CCTV.

Penyebab seperti ini sudah normal terjadi di beberapa bank bisa diakibatkan karena sistem yang sedang down.

Jika terbukti benar, maka pihak bank akan melakukan proses pengembalian dana tersebut ke ATM Anda.

Prosedur laporan terkait kendala ini hampir sama di setiap bank yang ada di Indonesia. Jadi jangan ragu untuk melaporkan ke pihak bank ya.

Baca Juga: Lengkap! Ini Lokasi Penukaran Uang di BNI dan Mandiri Area Jabodetabek