Find Us On Social Media :

Barang Anda Tak Sampai ke Rumah? Begini Cara Klaim Pesanan yang Hilang Pakai Shopee Xpress

cara klaim barang hilang di shopee xpress

GridFame.id - 

Siapa yang pernah gunakan jasa Shopee Xpress tapi barangnya malah tak sampai?

Shopee memang memiliki banyak pilihan untuk pengantaran barang.

Namun, untuk penggunaan ekspedisi bergantung dari masing-masing toko.

Nah, untuk Shopee sendiri sebetulnya kini sudah memiliki asuransi keamanan.

Dimana pembeli membayar sedikit untuk menjamin barang yang di belinya.

Dengan asuransi dari Shopee ini, belanja online jadi lebih tenang tanpa khawatir barang tidak sampai atau hilang.

Ketika barang hilang saat belanja di Shopee, akan ada asuransi yang bisa diklaim oleh pembeli.

Asuransi pesanan hilang ini salah satunya ditawarkan oleh Shopee, untuk jasa kirim Shopee Xpress.

Untuk setiap pesanan Shopee Xpress Instant, barang kita sudah otomatis terlindungi oleh asuransi sampai dengan Rp1 juta.

Baca Juga: Begini Cara Aktivasi Shopee Pinjam Agar Langsung Disetujui

Namun, jika kita memilih ekstra perlindungan, maka barang terlindungi oleh asuransi sampai dengan Rp10 juta.