Begitupun dengan pembayaran yang berlaku yakni flat dan dilakukan pada transaksi pertama di tiap bulannya.
3. Shopee Paylater
Berikutnya ada layanan Shopee Paylater yang juga bisa menjadi metode pembayaran untuk ‘beli sekarang bayar nanti’.
Salah satu e-commerce terbesar di Indonesia, Shopee menyediakan fitur Shopee Paylater yang limitnya dapat bertambah jika Anda rutin berbelanja.
Baca Juga: Belanja Jadi Lebih Mudah Berikut Cara Bayar Menggunakan Gopaylater di Tokopedia
Namun satu yang harus Anda paham, setiap keterlambatan pembayaran tagihan akan dikenakan denda 5 persen dari total pinjaman.
Jadi pastikan bayar tagihan tepat waktu ya!
4. Traveloka Paylater
Selain bisa digunakan untuk mengakomodir kebutuhan traveling, Traveloka Paylater juga dapat digunakan untuk membayarkan tagihan online dan tiket hiburan lainnya.
Adapun jumlah maksimal limit yang bisa didapatkan pengguna cukup tinggi yakni hingga Rp50 juta dengan tenor panjang selama 12 bulan.
Sedangkan untuk denda keterlambatan Traveloka Paylater adalah sebesar 5 persen dari jumlah pinjaman Anda
Itulah tadi sejumlah aplikasi Paylater yang terdaftar di OJK dan dapat Anda gunakan saat kebutuhan mendesak.
Agar bisa mengatur dan mengontrol penggunaan Paylater, Anda bisa menjadikan Paylater sebagai alat pembayaran kebutuhan tertentu saja.
Semoga bermanfaat!
Baca Juga: 6 Langkah Cara Mengaktifkan OVO Paylater yang Paling Mudah