Find Us On Social Media :

Waspada Gagal Ginjal Akut, 5 Obat Sirup Ditarik BPOM! Ini Obat Tradisional Deman dari Temulawak Hingga Bawang Merah, Simak Aturan Dosis Anak dan Dewasa

Waspada gagal ginjal akut, ini obat tradisional demam

GridFame.id - Kasus gagal ginjal akut masih menjadi topik perbincangan hangat publik, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pun memerintahkan untuk menarik lima produk obat sirup.

Kelima produk tersebut ditarik karena cemaran etilen glikol (EG) yang melebihi ambang batas aman.

Pemerintah bersama dengan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia tengah mengupayakan penyelidikan terkait penyebab kasus gagal ginjal akut misterius pada anak.

Sejauh ini, mereka sudah mengantongi beberapa hipotesis penyebabnya, yakni adanya pencetus dari infeksi.

Mengutip dari laman sehatnegeriku.kemkes.go.id, Kemenkes bersama BPOM, Ahli Epidemiologi, IDAI, Farmakolog dan Puslabfor Polri juga melakukan pemeriksaan laboratorium untuk memastikan penyebab pasti dan faktor risiko yang menyebabkan gangguan ginjal akut. Dalam pemeriksaan yang dilakukan terhadap sisa sampel obat yang dikonsumsi oleh pasien, sementara ditemukan jejak senyawa yang berpotensi mengakibatkan AKI.

Saat ini Kemenkes dan BPOM masih terus menelusuri dan meneliti secara komprehensif termasuk kemungkinan faktor risiko lainnya.

Obat Tradisional Demam Untuk meningkatkan kewaspadaan dan dalam rangka pencegahan, Kemenkes sudah meminta tenaga kesehatan pada fasilitas pelayanan kesehatan untuk sementara tidak meresepkan obat-obatan dalam bentuk sediaan cair/sirup, sampai hasil penelusuran dan penelitian tuntas. Kemenkes juga meminta seluruh apotek untuk sementara tidak menjual obat bebas dan/atau bebas terbatas dalam bentuk cair/sirup kepada masyarakat sampai hasil penelusuran dan penelitian tuntas.

Lantas bagaimana bila anak mendadak demam? para orangtua bisa mencoba obat tradisonal bahan rumahan seperti temulawak dan bawang merah. Simak cara membuat resep ramuannya lengkap dengan aturan dosisnya, berikut ini.

Baca Juga: Obat Sirup Disetop Sementara, Kasus Gagal Ginjal Akut Meningkat Apa Solusi Obat Pengganti Bila Anak Demam? Begini Kata Kemenkes

Mengutip dari Kemkes.go.id, beberapa contoh tanaman obat meliputi jahe merah, jahe, temulawak, kunyit, kencur, lengkuas, bawang putih, kayu manis, sereh, daun kelor, daun katuk, jambu biji, lemon, jeruk nipis, dan jinten hitam.

Obat tradisional juga memiliki khasiat di antaranya untuk daya tahan tubuh, darah tinggi, diabetes, mengurangi keluhan batuk, flu, sakit tenggorokan, dan meningkatkan produksi ASI.
 
Meski disarankan namun penggunaan obat tradisional tidak boleh bila dalam keadaan kegawatdaruratan dan keadaan yang potensial membahayakan jiwa.
Pemanfaatan obat tradisional harus tetap memperhatikan petunjuk penggunaanya seperti di antaranya memiliki izin edar dari BPOM, informasi yang tercantum dalam kemasan harus diperhatikan antara lain aturan pakai, tanggal kadaluarsa, peringatan/kontra indikasi, khasiat, kondisi kemasan harus dalam keadaan baik, dan bentuk fisik produk dalam keadaan baik.
 
Sebelum mengenal lebih jauh tentang tanaman obat penurun panas, perlu dipahami lebih dulu pengertian demam. Demam pada anak dapat dibedakan menjadi tiga, yaitu:
 
1. Demam karena infeksi yang suhunya bisa mencapai lebih dari 38°C. Penyebabnya beragam, yakni infeksi virus (seperti flu, cacar, campak, SARS, flu burung, demam berdarah, dan lain-lain) dan bakteri (tifus, radang tenggorokan, dan lain-lain).
 
2. Demam noninfeksi, seperti kanker, tumor, atau adanya penyakit autoimun seseorang (rematik, lupus, dan lain-lain).
 
3. Demam fisiologis, seperti kekurangan cairan (dehidrasi), suhu udara yang terlalu panas, dan lain-lain. Nah, dari ketiganya, hanya demam yang disebabkan oleh infeksi dan noninfeksi sajalah yang memerlukan obat penurun panas.
 
Untuk mempercepat proses penurunan panasnya, selain ramuan tradisional yang diminum, dapat juga diberikan baluran atau kompres untuk membantu. Akan halnya demam fisiologis, tak diperlukan obat-obatan penurun panas karena umumnya jarang melebihi 380°C. Untuk menurunkan suhu tubuh, cukup diberikan minum yang banyak dan diusahakan berada dalam ruangan berventilasi baik atau berpendingin.
 
Baca Juga: Selalu Mengandalkan Obat Sirup Sampai Puluhan Botol! Ternyata Batuk Berdahak Justru Sembuh Cuma Pakai Bahan Murah Meriah Ini, Nyesel Baru Tahu

Berikut ini cara membuat ramuan obat tradisional dan aturan dosis orang dewasa, untuk anak aturannya yakni:

Bayi 1/8 dosis dewasa