GridFame.id - Kartu BPJS Hilang tentu saja membuat pesertanya dilanda kepanikan.
Apalagi jika di saat yang bersamaan kartu BPJS Kesehatan dibutuhkan untuk berobat.
Ada banyak manfaat BPJS Kesehatan bagi masyarakat.
Sampai saat ini terdapat kurang lebih 155 penyakit yang diketahui dapat ditanggung oleh BPJS Kesehatan dan wajib ditangani di fasilitas kesehatan 1
Selain itu, manfaat BPJS Kesehatan untuk ibu hamil juga lumayan.
Biaya melahirkan normal ditanggung penuh, begitu juga melahirkan caesar dengan syarat untuk kebutuhan medis (berdasarkan rekomendasi dokter).
Iuran BPJS Kesehatan juga dinilai terjangkau, untuk masyarakat miskin pun biayanya ditanggung pemerintah.
Sedangkan untuk besaran iuran bagi peserta BPJS Kesehatan Mandiri terbagi menjadi tiga golongan.
Setiap golongan memiliki biaya BPJS Kesehatan dan ruang perawatan yang berbeda-beda.
Lalu bagaimana jika kartu BPJS Kesehatan yang dimiliki hilang?
Tenang jangan panik lagi, begini cara mengurus Kartu BPJS hilang secara online dan offline.
Baca Juga: Begini Cara Pindah BPJS Kesehatan Ikut Suami dan Pisah Dengan Orang Tua