Find Us On Social Media :

Simak Cara Transfer Lewat ATM BRI dan ATM Bersama, Bila Salah Kirim Uang Begini Langkah Supaya Uang Kembali

Cara transfer lewat ATM BRI, bila salah kirim uang ini yang harus dilakukan

GridFame.id - Cara transfer lewat ATM BRI dan ATM bersama tidaklah sulit, simak langkahnya dan ketahui juga ketika Anda salah kirim uang apa yang harus dilakukan?

Ada langkah-langkah yang harus dilakukan bila Anda ternyata salah transfer uang.

Setiap nasabah BRI yang memiliki kartu debit dapat mengirim uang ke rekening sesama BRI atau beda bank melalui mesin ATM.

Bagi nasabah lama, transaksi transfer uang lewat ATM BRI mungkin sudah biasa. Namun bagi nasabah baru, masih ada yang belum memahami cara transfer uang lewat ATM BRI. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk atau Bank BRI adalah salah satu bank BUMN terbesar di Indonesia.

Sebelum membahas tentang salah transfer, simak dulu cara transfer lewat ATM BRI dan ATM bersama. Selain bisa transfer uang, Anda juga bisa menggunakan ATM BRI untuk tarik tunai seperti diketahui pada artikel 'Saldo Gopay Bisa jadi Duit! Simak Cara Tarik Tunai Saldo Gopay di ATM BRI, BCA Hingga Alfamart dan Indomaret'

Cara Transfer Uang Lewat ATM

Cara transfer uang di ATM Bersama yakni pertama masukkan kartu ATM ke mesin ATM Bank (Pastikan terdapat logo ATM Bersama di mesin ATM maupun di belakang kartu ATM).

Kemudian masukkan PIN Pilih Menu “Transfer”, lalu masukkan kode Bank dan nomor rekening tujuan, pastikan kode Bank dan nomor rekening tujuan Anda sudah sesuai.

Setelah itu masukkan jumlah nominal yang akan ditransfer, masukkan nomor referensi (optional), periksa kembali, apakah nomor rekening sudah sesuai dengan nama pemilik rekening.

Kemudian pilih “Transaksi Lainnya” jika ingin melanjutkan ke transaksi berikutnya.

Dan pilih “Selesai” jika sudah selesai bertransaksi, pastikan mengambil kembali kartu ATM dari mesin ATM. Untuk cara transfer lewat ATM BRI simak langkahnya berikut ini.

Baca Juga: Ternyata Begini Cara Transfer Uang ke Rekening Orang Lain Tanpa ATM