GridFame.id - Pernah mendengar tentang jasa joki pinjol ilegal?
Kemunculan para oknum yang mengaku sebagai joki pinjol ilegal ini semakin meresahkan.
Di tengah banyaknya kasus galbay pinjol ilegal, para oknum ini pun berusaha mengambil kesempatan.
Mereka menawarkan bantuan untuk terbebas dari jeratan hutang dan teror debt collector pinjol.
Caranya dengan memalsukan identitas dan mengajukan pinjaman ke pinjol ilegal yang memiliki syarat lebih mudah dibandingkan pinjol legal.
Terlebih OJK dan Kominfo juga berkali-kali menyebut pinjol ilegal tak perlu dibayar sehingga para joki pun memanfaatkan kondisi tersebut.
Nantinya mereka akan meminta fee atau bayaran setelah dana pinjaman cair.
Padahal dibalik tawaran bantuan itu, para joki ini justru lebih membahayakan dibanding debt collector yang datang menagih.
Pasalnya mereka bisa melakukan penyalahgunaan data pribadi untuk mencari keuntungan sendiri.
Risiko pakai jasa joki pinjol ilegal pun sangat mengerikan sehingga sebaiknya dihindari.
Simak 3 cara tepat menghindari tawaran dan jebakan joki pinjol.
Baca Juga: Simak Pengalaman Wanita Ini Ditipu Joki Pinjol Ilegal Sampai Lapor Polisi, Ngeri Banget!