GridFame.id - Salah satu risiko setelah daftar di pinjol legal dan ilegal adalah data diri kita yang terdaftar di sana.
Tidak hanya data diri kita, tapi juga nomor kontak darurat yang kita sematkan di sana.
Biasanya kontak tersebut akan dihubungi pinjol ketika debitur tak membayar tagihan atau telat.
Padahal sebetulnya OJK telah melarang aplikasi pinjol untuk mengakses kontak HP debitur.
Sering masyarakat mencoba untuk mengamankan kontak HP agar tak diteror pinjol.
Lalu bagaimana cara amankan kontak HP dari pinjol?
Cara Mengamankan Kontak dari Pinjol
1. Menghindari Perizinan dari Aplikasi Pinjol
Melansir dari asetpintar.com, pada proses penginstalan aplikasi sebaiknya selalu memperhatikan setiap perizinan yang harus disetujui untuk mengamankan kontak.
2. Menggunakan Pengaturan pada Smartphone
Cara mengatasinya adalah dengan menggunakan pengaturan smartphone dan pilih fitur aplikasi.
Setelah itu, mencari aplikasi pinjol yang telah diinstal dan nonaktifkan semua perizinan yang ada.
3. Mengatur Daftar Kontak
Nasabah harus mengubah nama kontak asli dengan nama kontak palsu agar nantinya pihak aplikasi tidak menghubungi kontak tersebut.
Hal ini dilakukan untuk mengamankan kontak yang ada pada smartphone agar tidak dihubungi oleh pihak pinjol.
Baca Juga: Begini Solusi Gali Lubang Tutup Lubang yang Tepat, Dijamin Utang Pinjol Apapun Lunas Tanpa Terasa