Find Us On Social Media :

Tak Semua Bisa Dikembalikan! Ternyata Ini Kriteria Pengembalian Barang di Shopee Mall yang Akan Diterima

Akun shopee

GridFame.id - Pernah belanja di Shopee Mall tapi barang mengecewakan?

Shopee Mall adalah ruang belanja khusus yang menampilkan merek internasional dan lokal terbaik.

Banyak manfaat berbelanja dari Penjual Shopee Mall.

Salah satunya 100% produk yang dijual asli.

Gratis pengembalian 15 (lima belas) hari pasca produk diterima. Gratis ongkir tersedia untuk pesanan yang memenuhi kriteria min. belanja. Manfaat keanggotaan untuk Penjual Shopee Mall dengan Membership Brand.

Akan tetapi ada aturan soal pengembalian produk Shopee Mall.

Tak semua barang yang dikembalikan akan diterima dan diganti dalam bentuk dana.

Lalu apa kriterianya?

Simak ini dia kriteria produk Shopee Mall yang bisa dikembalikan.

Baca Juga: Biaya Adminnya Murah Meriah! Ini Dua Cara Isi Saldo Mitra Shopee Lewat Alfamart, Alfamidi dan Indomaret

Dilansir dari laman resmi shopee.co.id, Shopee akan memeriksa kondisi produk yang dikembalikan berdasarkan alasan yang dipilih ketika mengajukan pengembalian barang/dana:

1. Produk yang salah

Shopee akan memeriksa produk untuk memverifikasi bahwa produk yang dikirim salah (misalnya salah ukuran/warna, produk berbeda).