Find Us On Social Media :

Duh Ngeri! Sekali Terlena Pasti Menyesal, Kenali Ciri-ciri Investasi Bodong yang Bikin Bangkrut, Salah Satunya Lewat Telegram

ciri-ciri investasi bodong

GridFame.id - Semua orang tentunya mendambakan masa depan yang cerah dengan kondisi ekonomi yang mencukupi.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mewujudkan impian memiliki masa depan sejahtera.

Selain dengan menabung, investasi juga diyakini mampu menjamin masa depan seseorang.

Investasi merupakan suatu cara untuk menanamkan modal atau aset dalam suatu proyek atau bisnis dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan di masa depan.

Investasi dapat membantu meningkatkan nilai aset seseorang karena dengan berinvestasi, uang atau aset yang dimiliki dapat bertambah nilainya seiring waktu.

Dengan melakukan investasi, seseorang dapat mempersiapkan keuangan untuk masa depan, seperti pensiun atau pendidikan anak.

Beberapa jenis investasi, seperti saham atau obligasi, dapat menghasilkan pendapatan pasif berupa dividen atau bunga.

Namun, investasi juga memiliki risiko, sehingga sebelum melakukan investasi, sangat penting untuk memahami risiko dan memilih investasi yang sesuai dengan profil risiko dan tujuan investasi seseorang.

Apalagi belakangan banyak modus investasi bodong yang rugikan ribuan orang hingga bangkrut.

Lalu apa ciri-ciri investasi bodong yang harus diwaspadai?

Ingat baik-baik, ini ciri-ciri investasi bodong yang merugikan dan harus dihindari.

Baca Juga: Heboh 25 Ribu Orang Tertipu Investasi Bodong Crazy Rich Surabaya, Ini Tips Menabung Online Agar Tak Sia-sia