Find Us On Social Media :

Hati-hati Modus Baru! Beli HP di Facebook Pakai Sistem COD Warganet Ini Malah Kejebak Fitur Ala Pinjol

Modus penipuan jual beli HP

GridFame.id - Pecinta belanja online mulai sekarang harus lebih berhati-hati.

Seperti diketahui, banyak orang kini lebih memilih membeli barang secara online.

Ada banyak e-commerce yang memfasilitasi pembelian produk secara lengkap dengan harga yang variatif.

Namun untuk jual beli HP, kebanyakan orang masih memanfaatkan forum jual beli di marketplace seperti Facebook.

Pasalnya segala informasi tentang jenis HP dan harganya pun terbilang lebih murah daripada di pasaran.

Sistem pembelian juga bisa dilakukan secara COD.

Begitu juga dengan transaksi pembayaran yang bisa dilakukan dengan menggunakan rekber alias rekening bersama.

Sayangnya kemudahan ini kerap dimanfaatkan oleh para penipu, pasalnya ada saja modus yang dipakai untuk menjebak korban.

Bahkan membeli HP dengan sistem COD ternyata juga tak menjamin bebas dari penipuan.

Seperti baru-baru ini seorang warganet membongkar modus penipuan jual beli HP yang membuatnya terjebak fitur ala pinjol.

Ternyata begini modus pelaku dan tips menghindarinya.

Baca Juga: Seorang Pengusaha Rugi Rp 1,4 Miliar Gegara Klik Link Phising Undangan Pernikahan, Ini Ciri-ciri Link Penipuan