GridFame.id - Apakah saat ini Anda sedang berurusan dengan DC pinjol?
Kalau iya, jangan sampai menghindar saat ditagih ke rumah.
Soalnya, hal tersebut sangat merugikan Anda selaku debitur.
Saat ini, banyak sekali debitur pinjol yang tengah alami kesulitan bayar utang.
Ada yang menunggak pembayaran, ada pula yang sampai gagal bayar.
Kalau sudah begitu, maka mau tak mau para debitur harus berurusan dengan debt collector.
Soalnya, menurut peraturan yang berlaku, pihak pinjol tak bisa lagi tagih utang langsung setelah lewat 90 hari.
Saat proses penagihan ke rumah, biasanya banyak sekali debitur yang menghindar dengan alasan belum punya uang untuk bayar utang pinjol.
Namun, sebaiknya jangan lagi menghindar dari DC lapangan pinjol.
Soalnya, DC lapangan pinjol biasanya bakal melakukan hal ini jika tak bertemu dengan debitur.
Simak sampai tuntas!
Bahaya Menghindari DC Pinjol yang Datang ke Rumah
Kalau ada DC pinjol tagih utang ke rumah, sebaiknya hadapi saja.
Soalnya, debt collector pinjol resmi biasanya tidak akan melakukan penagihan yang anarkis.
Mereka akan mengikuti prosedur penagihan yang berlaku.
Menghindari debt collector pinjol yang datang justru akan merugikan Anda sendiri.
Berdasarkan pengalaman banyak orang, biasanya DC pinjol tak diam begitu saja jika tak berhasil menemui debitur.
Biasanya, mereka akan mendatangi orang-orang di sekitar rumah Anda.
"DC pinjol itu ketika berkunjung ke rumah lo, justru lebih senang ketemu bukan lo-nya, mereka senang ketemu orang rumah lo atau tetangga lo.
Nanti mereka pura-pura nanya dan menjelaskan permasalahan lo, sehingga mereka berhasil menciptakan DC baru.
Mereka nggak perlu repot-repot menagih, orang-orang di sekitar lo yang akan nyuruh lo bayar, itu tujuan utama mereka," jelas akun TikTok Jakarta Slow, dikutip oleh GridFame.id.
Jika sudah terlanjur malu dan tertekan, maka mau tak mau debitur akan mencari cara untuk lunasi utang.
Untuk itu, jangan sekali-kali hindari DC pinjol kalau tak mau jadi omongan tetangga.
Daripada menghindar, lebih baik terima kedatangan mereka dan minta alternatif penyelesaian utang.
Misalnya dengan meminta keringanan agar utang bisa segera lunas.
Namun, pastikan Anda menerima kedatangan mereka dengan baik dan sopan.
Semoga informasinya bermanfaat!
Baca Juga: Duh Segera Cari Pertolongan Kalau Ditagih DC Pinjol yang Cirinya Begini karena Sudah Pasti Bodong