GridFame.id - Hati-hati untuk para pemilik akun Gojek baik yang biasa menggunakan fitur Gopaylater atau tidak.
GoPayLater adalah alternatif metode pembayaran pascabayar (postpaid) untuk pelanggan terpilih.
Anda dapat menggunakan GoPayLater untuk pembayaran ketika memesan layanan tertentu di aplikasi Gojek atau melakukan transaksi di Merchant GoPay dan membayar tagihannya paling lambat di akhir bulan.
Tentunya Gopaylater di tiap akun memiliki limit yang berbeda-beda.
Limit GoPayLater adalah batas maksimum penggunaan GoPayLater yang dapat Anda habiskan untuk transaksi setiap bulannya.
Setiap melakukan transaksi menggunakan GoPayLater, nominal saldo limit GoPayLater akan berkurang dan masuk ke total tagihan yang harus Anda lunasi paling lambat di akhir bulan.
GoPayLater tersedia sebagai metode pembayaran di berbagai layanan Gojek, seperti GoRide, GoCar, GoFood, GoSend, GoBluebird, Gojek Subscription, GoPulsa, GoTagihan, dan GoTix.
GoPayLater juga bisa digunakan di Tokopedia dan berbagai Rekan Usaha GoPay online dan sebagai pembayaran offline di merchant pilihan dengan kode QR (QRIS) yang diterbitkan oleh GoPay.
Akun Gopaylater bisa teraktivasi dengan mendaftarkan data diri yang dilengkapi dengan meng-upload foto KTP dan foto diri bersama KTP.
Lalu bagaimana jika tak pernah aktivasi dan tiba-tina ditagih Gopaylater?
Segera lakukan ini saat menyadari akun Gopaylater dibajak dan disalahgunakan orang lain.