Find Us On Social Media :

Nangis Kejer! Gegara Data Disalahgunakan Karyawan Bank, Seorang Wanita Harus Menanggung Pajak Rp 3 Miiliar

modus penipuan kartu kredit

GridFame.id - 

Modus penipuan menggunakan mesin EDC memang sangat membuat banyak nasabah menjadi was-was.

Padahal adanya mesin EDC ini sebetulnya mempermudah pembayaran.

Terutama jika nasabah jarang membawa uang cash ketika berbelanja.

Mesin EDC juga sangat cocok jika nasabah berbelanja dengan nominal besar.

Sehingga tak perlu repot-repot lagi untuk membawa uang cash.

Sayangnya, beberapa oknum nakal malah membuat hal tersebut menjadi 'celah' untuk kejahatan.

Seperti yang dialami juga oleh artis ternama Asri Welas.

Dimana kartu kreditnya dibobol setelah melakukan pembayaran dengan menggunakan EDC.

Seorang wanita di Semarang juga menjadi korban penipuan kartu kredit dengan mesin EDC.

Datanya dibobol setelah pembayaran kartu kredit dengan mesin tersebut.

Ia sampai dibuat syok karena mendadak harus membayar pajak sebesar Rp 3 miliar.