2. Rendam dalam air garam atau air panas
Nah, sejak dulu, banyak orang merendam ikan asin dengan menggunakan air garam.
Cara ini memang sering jadi pilihan karena terbukti berhasil menghilangkan rasa asin dari ikan asin.
Tapi, benarkah harus pakai air garam?
Sebenarnya pada dasarnya, segala jenis air bisa digunakan untuk menghilangkan rasa asin dari ikan asin.
Jadi, tidak perlu air garam, air biasa pun bisa melarutkan garam pada ikan asin.
Kalau mau rasa asinnya makin berkurang, coba direndamnya dengan air panas.
Air panas punya kemampuan lebih untuk melarutkan garam.
Kalau mau asinnya lebih hilang lagi, kita bisa merebus atau menyeduh ikan asin dalam air panas.
Niscaya, rasa asinnya akan berkurang banyak.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar