Nama Raffi Ahmad memang selalu menjadi sorotan.
Karena kerja kersanya dan kesuksesannya, Raffi Ahmad menjadi salah satu publik figur yang dinilai bisa menjadi panutan bagi generasi millenial.
Dilansir dari laman kompas.com, suami Nagita Slavina alias Gigi ini awalnya dikenal sebagai aktor dengan debut sebagai cameo di sinetron Tunjuk Satu Bintang (2002).
Pada 2006, Raffi Ahmad pernah menjadi seorang penyanyi dari grup vokal Bukan Bintang Biasa atau yang biasa disebut dengan BBB.
Setelah itu, barulah pada 2008 ia aktif menjadi presenter dalam program Dahsyat.
Sejak saat itu, namanya melambung tinggi sebagai presenter kondang, pengusaha, penyanyi, menjadi pemilik rumah produksi, dan vlogger.
Tak hanya itu, Raffi Ahmad pun memiliki hubungan dekat dengan orang nomor satu di Tanah Air yakni Presiden Jokowi.
Dilansir dari laman Grid.ID, baru-baru ini melansir dari akun Instagram @raffinagita1717 yang diunggah Rabu (14/4/2021), Raffi kembali bikin publik syok usai diketahui diundang oleh Presiden Jokowi.
Source | : | GridPop.ID |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar