GridFame.id - Jika membicarakan mangga pasti Anda hanya fokus dengan buahnya saja.
Sebab buah mangga memang terkenal enak.
Baik dimakan langsung maupun diolah menjadi es buah.
Namun, siapa sangka jika daun mangga malah bisa memberikan banyak manfaat untuk tubuh.
Ya, jika Anda ingin merasakan manfaat daun mangga Anda harus mengolahnya dulu.
Cara yang tepat adalah dengan mengolah daun mangga menjadi air rebusan.
Namun, Anda tak perlu khawatir sebab membuat air rebusan daun mangga tak sulit loh.
Air Rebusan Daun Mangga
Daun mangga memang selalu dipandang sebelah mata.
Namun, siapa sangka jika daun mangga malah bisa memberikan banyak manfaat untuk tubuh Anda.
Nah, jika Anda ingin merasakannya Anda harus mengolah daun mangga menjadi air rebusan.
Air rebusan daun mangga juga dikenal dengan sebutan teh daun mangga.
Kita bisa membuat the daun mangga dengan merebus sekitar 10 – 15 daun mangga segar, menggunakan 150 ml air.
Jangan lupa, daun mangga harus dibersihkan dari kotoran dulu, ya.
Selain membuat sendiri, daun mangga juga banyak dikemas dalam bentuk bubuk, ekstrak, atau suplemen.
Daun mangga bubuk bisa diseduh untuk jadi teh juga. Bahkan, bubuk ini juga bisa jadi campuran salep.
Manfaat Minum Teh Daun Mangga
Manfaat penggunaan daun mangga sudah banyak dibuktikan dalam penelitian tabung ataupun penelitian pada hewan. Sehingga, masih harus dilakukan penelitian khusus pada manusia.
Tapi, berdasar penelitian-penelitian itu, kemungkinan mengonsumsi daun mangga bisa memberikan manfaat berikut ini:
Bisa Membantu Menjaga Berat Badan yang Sehat
Berat badan yang sehat sangat diperlukan untuk mencegah tubuh berisiko mengalami kondisi obesitas, diabetes, hingga sindrom metabolisme.
Berdasar penelitian pada hewan, ekstrak daun mangga bisa menghalangi penumpukan lemak pada jaringan sel.
Penelitian lainnya pada tikus menunjukkan bahwa sel yang dirawat menggunakan ekstrak daun mangga mengalami penurunan penumpukan lemak dan kadar adiponectin yang tinggi.
Adiponectin adalah protein yang berperan dalam metabolisme dan pengaturan gula dalam tubuh. Bahkan, dalam kadar yang lebih tinggi bisa melindungi tubuh dari obesitas dan penyakit kronis yang berhubungan dengan obesitas, misalnya diabetes dan penyakit jantung.
Bisa Membantu Pasien Diabetes
Berhubungan dengan fungsi sebelumnya, mengonsumsi daun mangga bisa bermanfaat bagi pasien diabetes.
Penelitian pada tikus menunjukkan bahwa setelah 2 minggu diberi ekstrak daun mangga, tikus mengalami penurunan lemak trigliserida, juga kadar gula darah.
Penelitian pada jenis tikus lainnya menemukan bahwa dalam takaran tertentu, eksrak daun mangga bisa membantu mengurangi hyperlipidemia.
Hyperlipidemia adalah kondisi yang biasanya ditandai dengan tingginya kadar lemak triglisedira dan kolesterol.
Ini bermanfaat bagi pasien diabetes karena kadar lemak trigliserida yang tinggi di tubuh sering dihubungkan dengan diabetes tipe 2 dan gangguan pada hormon insulin yang mengatur kadar gula darah.
Bisa Memberi Asupan Senyawa Antikanker
Di dalam daun mangga, ada mangiferin yang merupakan salah satu antioksidan.
Mangiferin ini berpotensi menjadi senyawa antikanker. Sebabnya, salah satu fungsinya adalah melawan stress oksidatif dan melawan peradangan.
Penelitian tabung menunjukkan bahwa mangiferin memiliki efek melawan beberapa jenis sel kanker.
Baca Juga: Rutin Minum Air Rebusan Seledri dan Lemon di Pagi Hari Bisa Jadi Obat Diabetes Alami yang Ampuh!
Namun, hal ini masih perlu diteliti lebih lanjut.
Bisa Memberi Asupan Senyawa Antiperadangan
Mangiferin yang ada dalam mangga bisa memberikan kandungan antiperadangan.
Peradangan yang berlangsung terus menerus dalam waktu yang lama di tubuh memang bisa meningkatkan risiko berbagai penyakit.
Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa sifat antiperadangan dari kandungan daun mangga juga bisa melindungi otak dari kondisi Alzheimer atau Parkinson yang menganggu fungsi otak.
Manfaat Mangga Muda
Mangga muda memang dikenal memiliki rasa yang kecut.
Namun, siapa sangka jika mangga muda malah memiliki 5 manfaat yang sayang jika dilewatkan.
1. Mencegah dehidrasi
Makan mangga muda di musim panas memang pilihan yang tepat.
Karena buah ini bisa mencegah dehidrasi.
Baca Juga: Cuma Modal Serai dan Air Hangat, Rasakan Manfaat Tak Terduga Ini Pada Tubuh
2. Mengatasi sembelit
Mangga muda mengandung alkali yang tinggi.
Nah, kandungan ini dipercaya bisa membantu mengatasi masalah gangguan pencernaan dan sembelit.
Caranya Anda bisa tambahkan mangga muda dengan madu ataupun garam.
3. Baik untuk kesehatan jantung
Mangga muda juga mengandung niacin atau vitamin B3.
Niacin bisa mengurangi risiko penyakit kardiovaskular dan meningkatkan kadar kolesterol darah, loh.
4. Menjaga kesehatan gigi dan mulut
Mangga muda punya kandungan vitamin C yang cukup tinggi.
Vitamin C sangat baik untuk menjaga kesehatan gusi dan mencegah gigi turun.
Selain itu, vitamin C juga dapt membantu pencegahan gusi berdarah atau sariawan, bau mulut serta kerusakan gigi.
5. Menambah energi
Mangga muda ternyata juga bisa meningkatkan energi tubuh.
Seperti yang sudah kita tahu, mangga mengandung vitamin dan mineral yang bisa membantu Anda tetap semangat di saat cuaca panas.
So, mulai sekarang jangan ragu-ragu negmil mangga muda, ya.
Artikel ini telah tayang di Bobo.id dengan judul, Salah Satunya Baik untuk Pasien Diabetes, Ini Manfaat Kandungan Air Rebusan Daun Mangga
Source | : | bobo.id |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar