GridFame.com - Sambal adalah salah satu hidangan wajib bagi orang Indonesia untuk menyantap menu utamanya.
Cita rasa yang pedas dan gurih dari sambal membuat makan jadi semakin lahap.
Maka dari itu, menghadirkan stok sambal untuk menu pelengkap merupakan salah satu pilihan yang paling tepat.
Jadinya, kita tidak perlu mengulek sambal setiap hari.
Lumayan mengehemat waktu dan tenaga.
Berikut tips membuat sambal supaya bisa lezat dan tetap awet berhari-hari.
Aneka Jenis Cabai Untuk Sambal
Bahan utama sambal adalah cabai. Karena itu sebelum membuat sambal, kenali dulu jenisnya,
- Cabai merah besar : Cabai ini membuat sambal berwarna merah terang, tetapi berair. Cabai merah besar juga langu rasanya.
- Cabai merah keriting : Cabai ini lebih pedas rasanya dibanding cabai merah besar, tetapi warnanya tidak merah terang. Tidak langu
- Cabai rawit : Ukurannya kecil tapi rasanya sangat pedas, terutama yang berwarna merah.
Baca Juga: Pecinta Onion Ring Wajib Tahu! Ini 11 Manfaat yang Bakal Didapat Usai Konsumsi Bawang Bombay
Tips Membuat Sambal
1. Jika suka sambal yang pedas, pilih jenis cabai yang pedas seperti keriting atau rawit.
2. Untuk sambal yang dimasak, boleh menggunakan cabai yang berair seperti cabai merah besar karena airnya akan berkurang.
3. Tapi, cabai merah besar sebaiknya tidak digunakan untuk sambal mentah karena akan sangat berair.
4. Untuk sambal mentah, gunakan cabai yang keriting. Agar tak pedas, buang bijinya.
5. Memadukan cabai merah besar dan keriting, bagus untuk mendapatkan sambal yang tidak terlalu pedas, tetapi juga berwarna cantik.
6. Tambahkan sedikit garam agar cabai lebih mudah halus saat diulek.
Sambal Lebih Awet
1. Agar lebih awet, sambal sebaiknya dimatangkan. Ada 2 cara mematangkan sambal.
2. Pertama, goreng dahulu cabai, tomat, atau bahan lainnya baru kemudian diulek.
3 Kedua, ulek dulu, baru tumis sambal sampai berminyak. Cara kedua lebih bisa mengawetkan sambal karena minyak membuat sambal lebih tahan lama.
4 Jangan menggunakan tomat. Sambal yang bertomat lebih berair sehingga lebih tidak awet.
5 Simpan sambal dalam wadah tertutup dalam lemari es.
6 Setiap kali diambil, gunakan sendok baru. Jangan memakai sendok bekas.
Agar lebih nikmat, sambal sebaiknya kita buat dengan banyak variasi.
Baca Juga: Astaga! Wanita yang Lagi Menstruasi Dilarang Makan Seblak, Akibatnya Bisa Fatal Banget Buat Nyawa!
Sambal terasi bisa kita jadikan dasar sambal-sambal yang lain.
Nantinya tinggal tambahkan rebon yang sudah digoreng dan ulek bersama kasar sambal terasi.
Jadilah samabl terasi rebon yang berbeda.
Bisa juga menambahkan teri medan, cumi asin, udang, petai, kemangi, nanas, mangga dan masih banyak lagi. Selamat berkreasi.
Baca Juga: Memang Enak Sih, Tapi Sarapan Bubur Ayam dengan Dua Bahan Tambahan ini Bisa Ancam Nyawa Seisi Rumah
Penulis | : | Dwi |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar