Gridfame.id- Sebagai informasi, saat ini Bantuan Subsidi Upah/gaji (BSU) sudah memasuki tajap 5 dan tersalurkan sebanyak kurang lebih 4,9 juta penerima manfaat.
Dalam penyalurannya, Bantuan Subsidi Upah/Gaji (BSU) atau akrab dengan nama BLT gaji dipastikan tidak dipotong biaya apapun.
Penerima manfaat bantuan ini akan menerima dana dari pemerintah full tanpa embel-embel potongan.
Hal ini disampaikan juga oleh Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah yang mengatakan bahwa penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) atau subsidi gaji dilakukan secara penuh, tanpa ada pemotongan biaya administrasi.
“Keadiran saya dan rekan-rekan dari Kemenaker ingin terus memastikan penyaluran BSU tahun 2021 ini lancar ddan tidak ada pemotongan sepeser pun baik untuk biaya administrasi, dan lainnya,” ujar Menaker Ida dalam siaran pers dikutip melalui Kompas (27/9/2021).
Dirinya juga menyebutkan bahwa pihaknya akan melakukan monitoring dan evaluasi terkait penyaluran subsidi upah/gaji (BSU) pada tahun ini.
Baca Juga: Mohon Maaf! 8 Kelompok Ini Dipastikan Tidak Bisa Dapatkan BLT UMKM Rp1,2 Juta, Cek Daftarnya
Source | : | kompas,Kemnaker.go.id |
Penulis | : | Nabilah Hermawati |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar