GridFame.id - Oatmeal salah satu pengganti nasi yang banyak digunakan oleh sebagian masyarakat jika ingin menurunkan berat badan.
Lantaran selain mengenyangkan pastinya Oatmeal ini memiliki kandungan yang cukup untuk tubuh.
Bahkan, Oatmeal ini juga sebetulnya bisa menyehatkan tubuh.
Namun, siapa sangka jika konsumsi Oatmeal juga bisa mendatangkan penyakit bagi tubuh.
Bukan hanya kondisi tubuh saja namun secara mental juga bisa terganggu.
Penasaran?
Baca Juga: Menu Diet Oatmeal, Bisa Bikin Perut Kenyang dan Ampuh Turunkan Berat Badan
Dikutip dari Sajiansedap.grid.id yang dilansir oleh TribunStyle.com inilah bahayanya konsumsi Oatmeal terlalu banyak.
1. Peningkatan risiko diabetes dari jenis oatmeal rasa.
Ini karena oatmeal dengan rasa mengandung bahan-bahan buatan dan jumlah gula yang signifikan.
2. Penyumbatan usus
Makan terlalu banyak oatmeal yang kurang matang atau mentah dapat menyebabkan penyumbatan usus dan sembelit parah.
3. Gangguan pencernaan
Oatmeal mengandung asam phytic.
Zat ini membuat nutrisi penting tidak dapat diserap oleh usus.
Ini sebagian besar berlaku untuk kalsium, magnesium, seng dan besi, namun nutrisi lain juga dapat dipengaruhi dalam jangka panjang.
4. Kekurangan nutrisi
Kondisi ini disebabkan oleh konsumsi oatmeal yang berlebihan dan dapat menyebabkan banyak kondisi serius, seperti:
5. Sensitivitas gluten
Meskipun oatmeal tidak mengandung gluten, namun kondisi lingkungan tumbuh di ladang yang memiliki biji-bijian seperti gandum dan barley atau di dekat ladang gandum dan barley, bisa mencemari oat dengan gluten.
Kontaminasi oatmeal ini dapat menimbulkan gejala dari ringan hingga parah, mungkin termasuk:
Lalu, berapa banyak konsumsi oatmeal yang disarankan?
Konsumsi oatmeal setiap hari untuk jangka waktu yang lama dapat lebih berbahaya.
Dalam proses yang lambat, dapat terjadi menipisnya mineral dan vitamin karena mengonsumsi terlalu banyak oatmeal.
Setelah penipisan vitamin dan mineral telah merusak tubuh, pemulihan mungkin tidak semudah menormalkan kadar nutrisi. Beberapa kondisi bisa menjadi kronis dan sulit diobati.
Jadi, tetap jaga asupan oatmeal setiap harinya, ya.
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul " 5 Bahaya ini Mengintai Saat Kamu Mengonsumsi Oatmeal Secara Berlebihan"
Source | : | TribunStyle.com |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar