Pertama, cobalah untuk menggunakan garam Epsom. Dikutip dari El Times, nyeri sendi dapat diobati dengan menggunakan garam Epsom.
Jenis garam ini mengandung banyak magnesium dan sulfat yang mampu mengobati rasa sakit dan mengurangi pembengkakan.
Caranya cobalah berenda, selama 30 menit dalam air garam Epsom supaya rasa sakit tersebut hilang.
Kedua, Anda juga bisa menggunakan bawang putih memiliki banyak antiinflamasi sehingga cukup efektif meredakan peradangan di bagian sendi. Dengan begitu, nyeri yang Anda rasakan bisa sedikit berkurang.
Selanjutnya, Anda bisa juga menggunakan kunyit sebagai obat nyeri sendi lutut tradisional. Sama seperti jahe, kunyit pun memiliki antiinflamasi yang bernama curcumin.
Rasa sakit bisa berkurang lebih banyak ketika Anda mengombinasikannya dengan jahe.
Caranya, Anda perlu merebus jahe, kunyit dan air selama 12 hingga 15 menit. Setelah it minum air rebusan toap hari agar nyeri sendi berkurang.
Source | : | kontan |
Penulis | : | Nabilah Hermawati |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar