Dalam peraturan tersebut sudah tertuang informasi tentang persyaratan usia masuk, jalur pendaftaran, dan tahapan pelaksanaan PPDB jenjang SD.
Salah satunya, mengenai usia. Mulai usia berapa bisa daftar PPDB SD?
Normalnya, usia 7 tahun sudah bisa daftar PPDB SD. Namun, bisa juga di bawah usia 7 tahun asal ada syarat khusus, dikutip dari Kompas.com.
Berikut persyaratan usia masuk SD:
Syarat usia masuk SD
1. Calon peserta didik baru kelas 1 SD diprioritaskan harus memenuhi usia 7 tahun atau paling rendah 6 tahun per 1 Juli tahun berjalan
2. Dibuktikan dengan akta kelahiran atau surat keterangan lahir. Pengecualian untuk usia paling rendah 5 tahun 6 bulan per 1 Juli tahun berjalan bagi calon peserta didik yang memiliki kecerdasan dan atau bakat istimewa dan kesiapan psikis, serta dibuktikan dengan rekomendasi profesional atau dewan guru sekolah yang bersangkutan
3. Persyaratan usia dikecualikan untuk peserta didik baru penyandang disabilitas dan untuk sekolah yang menyelenggarakan pendidikan khusus, pendidikan layanan khusus dan berada di daerah 3T.
Kisaran Biaya Masuk Sekolah Negeri 2022
Segini kisaran biaya masuk SD Negeri tahun 2022, SD Negeri kerap menjadi pilihan yang terbaik bagi orangtua karena biaya masuknya lebih murah dibanding sekolah swasta.
Lantas, berapa kisaran biaya masuk SD Negeri tahun 2022?
Source | : | kompas,Nakita |
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar