GridFame.id - Anda takut data kesebar oleh pinjol ilegal?
Ya, salah satu resiko yang menakutkan jika pinjam di pinjol ilegal adalah sebar data.
Apalagi jika nasabah telat melakukan pembayaran.
Bahkan, ada beberapa masyarakat yang merasa resah karena tiba-tiba ada penyebaran data masuk ke chat WA nya.
OJK sendiri sudah menghimbau untuk pinjol tak boleh mengakses kontak ataupun sebar data nasabah.
Pasalnya, sudah ada UU yang meinta fintech untuk menjaga data nasabahnya.
Selain itu banyak yang ketakutan jika kontaknya diteror oleh pinjol.
Nah, jika anda ingin hapus data sekaligus KTP dari pinjol berikut caranya.
Baca Juga: Daftar Pinjaman Online Syariah Legal yang Mudah Cair
Berikut cara mudah untuk hapus data dari pinjol dikutip dari ajaib.co.id:
1. Langkah yang pertama yakni dengan segera melunasi semua tagihan pada aplikasi pinjaman online yang kalian gunakan.
2. Selanjutnya ajukan permintaan penghapusan data ktp dengan menghubungi langsung pihak admin atau customer service dari pinjol tersebut. Usahakan meminta dengan sopan dan bahasa yang baik agar proses bisa berjalan lancar tanpa menyinggung pihak pinjol.
3. Cara menghapus tagihan di pinjaman online selanjutnya adalah menghilangkan aplikasi serta data nya dari ponsel kalian. Hal ini di lakukan dengan tujuan pihak pinjaman online tidak bisa menyadap kontak di smartphone kalian.
4. Tips berikutnya dengan menghapus nomer yang kalian gunakan untuk pinjaman tunai. Karena dengan mengganti dengan nomor baru, pihak pinjol tidak akan bisa menghubungi kalian lagi.
5. Hapus dan nonaktifkan semua akun media sosial di smartphone kalian, seperti facebook, Instagram, twitter, dan whatsapp. Cara ini di lakukan agar debt collector pinjol tidak bisa men cari keberadaan kalian serta mengantisipasi pinjol yang mencoba menagih lewat sosial media.
6. Langkah berikutnya dengan mereset ponsel yang kalian gunakan untuk menginstal aplikasi pinjol tersebut. Cara ini bertujuan untuk menghilangkan seluruh data mengenai aplikasi, baik data lokasi, nomor hp, dan data ktp pribadi lainya.
7. Jika masih belum menemukan titik terang, kami sarankan untuk melaporkan masalah tersebut ke OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Kalian bisa melaporkan tindakan penyalahgunaan data pribadi dan ktp ini supaya pihak OJK membantu meenyelesaikan permasalahan tersebut.
Baca Juga: Bukti Pinjol Ilegal Banyak Ruginya, AFPI Beri Tips Pilih Pinjaman yang Terpercaya
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Ayudya Winessa |
Komentar