Ini penting untuk diingat adalah kredit digital bukanlah uang tambahan secara cuma-cuma namun semata-mata hanyalah alat bantu untuk mengatur keuangan dengan lebih baik.
Sehingga, jangan sampai cicilan yang kamu miliki memberatkan atau bahkan melebihi pendapatan bulanan Anda.
Untuk rumus sederhana yang digunakan banyak orang, pastikan agar cicilan tidak melebihi 30% dari pendapatan bulanan Anda.
Banyak nasabah yang malah mengisi data secara asal dan membuat pengajuan kredit menjadi terkendala padahal ini justru yang sebenarnya menjadi kekeliruan banyak orang.
Sebenarnya, sangat penting bagi debitur untuk mengisi data pribadi dengan lengkap agar pengajuan disetujui.
Perlu diingat bahwa akan ada pengenaan biaya tambahan di luar bunga untuk beberapa kasus.
Selain biaya bunga, beberapa layanan dapat mengenakan biaya tambahan seperti admin atau provisi dan biasanya dijelaskan di dalam keterangan FAQ atau terms & condition sebelum pengajuan.
Baca Juga: Begini Cara Manfaatkan Pinjol Jadi Cuan Setelah Bunga Turun di 2024
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar