Find Us On Social Media :

Bagai Angin Segar, Ini 5 Kabar Baik Soal Kondisi dan Penanganan Virus Corona di Indonesia, Siap Kembali Hidup Normal?

Ilustrasi virus corona

4. Pemerintah datangkan lagi cartridge mesin TCM

Juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyebut bahwa pemerintah telah mendatangkan 6.300 alat konversi berupa cartridge untuk mesin tes cepat molekuler (TCM) untuk mendeteksi Covid-19.

"Kami sudah mengirimkan 6.300 cartridge ke 64 rumah sakit di 64 kabupaten/kota di 30 provinsi" kata Yuri sebagaimana dikutip Kompas.com, 13 Mei 2020. 

Selain itu, ia mengatakan bahwa pemerintah juga memanfaatkan mesin PCR yang digunakan untuk melakukan tes viral load HIV/AIDS.

Baca Juga: Sempat Tolak Vaksin Corona Buatan Bill Gates, Mantan Menkes Siti Fadilah Tulis Surat Terbuka dari Penjara: 'Bangkitlah Indonesia Sekarang Juga, Jangan Tunggu Vaksin'

5. Kemenristek berhasil kembangkan alat tes Covid-19

Presiden Joko Widodo menyebut bahwa Kementerian Riset dan Teknologi dan Badan Riset Industri Nasional telah berhasil mengembangkan sejumlah peralatan untuk melakukan tes virus corona Covid-19. 

"Saya menerima laporan dari Kemenristek dan BRIN yang berhasil mengembangkan PCR test kit, non PCR diagnostic test, dan juga ventilator, serta mobile BSL 2" kata Jokowi sebagaimana dikutip Kompas.com, 11 Mei 2020.

Ia berharap bahwa produksi massal dapat dilakukan pada akhir Mei atau awal Juni mendatang. 

"Sehingga kita tidak tergantung lagi pada produk-produk impor dari negara lain," ujar dia. 

Baca Juga: Lagi, Pemerintah Umumkan Perubahan Libur dan Cuti Lebaran 2020 di Tengah Pandemi, Catat Ini Jadwal Lengkapnya!Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Update, 5 Kabar Baik soal Kondisi dan Penanganan Virus Corona di Indonesia".