Apa saja bantuan sosial yang akan disalurkan pada masa PPKM Darurat dan kapan penyalurannya?
Kepala Biro Humas Kementerian Sosial, Hasim, mengatakan, Kemensos sudah merumuskan sejumlah kebijakan terkait penyaluran bansos.
Berikut kebijakan terkait bansos dan waktu penyalurannya:
- Percepatan penyaluran bansos Kartu Sembako/BPNT bagi 18,8 juta KPM untuk bulan Juli, Agustus, dan September. Penyalurannya diberikan sekaligus pada bulan Juli.
- Percepatan penyaluran bansos tunai/BST bagi 10 juta KPM yang dilaksanakan pada Mei-Juni, akan disalurkan sekaligus pada Juli.
Bantuan lainnya yang akan disalurkan:
- Bantuan beras CBP sebanyak 10 kg per KPM untuk 20 juta KPM (KPM PKH dan BST)
- Bantuan beras sebanyak5 kg di 128 kabupaten atau kota Jawa-Bali, dengan rincian 3.000 paket dan 6.000 paket di ibu kota provinsi.
- Menurut Hasim, Kemensos juga mengoperasikan dapur umum di 7 titik yang menyediakan makanan siap saji dan telur rebus bagi tenaga kesehatan, petugas PPKM Darurat, petugas pemulasaraan, dan masyarakat umum.