Find Us On Social Media :

Waspada Pada Daftar Provinsi Ini! BMKG Beri Peringatan Potensi Cuaca Ekstrem yang Akan Berlangsung 5 Hari Kedepan

prediksi cuaca BMKG

GridFame.id- Terbaru, waspada cuaca ekstrem dalam lima hari (5) ke depan yang diperkirakan terjadi pada provinsi ini.

Bersamaan dengan terdeteksinya dua bibit siklon tropis, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) resmi mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem yang akan terjadi lima (5) hari ke depan.

Beberapa daftar provinsi  juga muncul dalam prediksi yang disampaikan oleh BMKG.

Beberapa provinsi ini diperkirakan akan diguyur hujan dengan intensitas lebat disertai dengan angin kencang dan kilat/petir.

Melansir melalui laman resmi web.meteo.bmkg.go.id, Deputi Bidang Meteorologi (26/10/2021), mengungkap adanya sirkulasi siklonik terpantau di Samudra Hindia barat Bengkulu.

 Baca Juga: Perhatian Gempa Guncang Wilayah Ini! BMKG Minta Masyarakat Waspada Ada Kemungkinan Terjadi Susulan