GridFame.id - Siapa yang gak suka madu?
Nampaknya hampir semua orang pada suka madu ya.
Apalagi bagi Anda yang sedang belajar mengurangi konsumsi gula.
Madu memang cocok jadi pemanis alami.
Bahkan banyak pula yang suka mengonsumsi madu setiap harinya.
Sebab madu memang disebut bagus untuk tubuh kita.
Namun, kalau habis mengonsumsi madu baiknya Anda wajib tahu hal ini.
Ya, ternyata kalau habis konsumsi madu, Anda gak boleh lakukan hal ini loh.
Sebab bisa jadi bahaya untuk tubuh Anda.
Jangan Lakukan Hal Ini Setelah Konsumsi Madu
Berikut dua kegiatan yang seharusnya tidak Anda lakukan usai meminum madu sebagaimana dilansir dari Nakita.ID.
1. Tidur
Setelah meminum madu sebaiknya jangan langsung tidur ya.
Pasalnya, langsung tidur usai meminum madu berisiko menaikkan berat badan dan parahnya bisa mengarah ke obesitas jika dilakukan secara terus menerus.
Kondisi ini terjadi karena madu memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi yakni sekitar 64 kalori per satu sendok makan.
Maka dari itu jangan langsung tidur dan lebih baik melakukan kegiatan lain usai madu agar kalori yang masuk dalam tubuh bisa terbakar.
2. Mengonsumsi makanan tinggi gula
Mengonsumsi makanan bergula tinggi dan manis usai minum madu juga memberikan risiko yang tak main-main bagi tubuh.
Jika nekat melakukan hal ini, seseorang berisiko terkena diabetes.
Pasalnya, madu memiliki kandungan fruktosa dan glukosa yang tinggi, jika madu dicampur dengan makanan manis yang lain bukan tidak mungkin kadar gula akan meningkat.
Selain itu, mengonsumsi madu berlebihan juga bisa meningkatkan kadar gula darah.
Jika kadar gula darah meningkat, risiko kenaikan berat badan, penyakit jantung hingga diabetes tipe 2 juga meningkat.
Lebih baik konsumsi madu secukupnya saja dan jangan berlebihan, apalagi sampai mencampurnya dengan makanan manis yang lain.
Selain dua kegiatan itu, madu juga menjadi berbahaya jika dipanaskan atau dicampur dengan sesuatu bersuhu tinggi seperti air panas.
Karena senyawa dalam madu akan berubah menjadi sulit dicerna oleh tubuh dan manfaatnya jadi berkurang.
Baca Juga: Obat Batuk Alami Terampuh Cukup 6 Sendok Teh Per Hari
Artikel ini telah tayang di Gridpop.id dengan judul, Bak Dua Sisi Mata Pisau, Madu Ternyata Simpan Bahaya untuk Kesehatan Seisi Rumah, Stop Konsumsi dengan 2 Cara Ini Kalau Tak Mau Tanggung Resiko Mematikan!