Find Us On Social Media :

Sering Bolak-Balik Kencing Setelah Sahur? Terkuak Ternyata Ini Penyebabnya, Hindari Minum Kopi dan Teh Sebelum Subuh

Sering buang air kecil setelah sahur

GridFame.id - Memasuki bulan Ramadhan umat Muslim di seluruh dunia menjalankan ibadah puasa.

Puasa diawali dengan sahur pada dini hari dan berbuka saat waktu maghrib tiba.

Saat sahur seseorang biasanya makan dan minum secukupnya agar tetap berenergi selama berpuasa seharian.

Tak sedikit pula orang yang makan dan minum sepuasnya sebelum waktu Imsak tiba.

Jika sudah selesai sahur, setiap orang memiliki kebiasaan masing-masing.

Ada yang kembali tidur, ada juga yang langsung beraktifitas.

Beberapa hal juga bisa terjadi setelah sahur seperti rasa kantuk muncul dan juga rasa ingin buang air kecil.

Tapi tak banyak orang yang menyadari penyebab seseorang kerap bolak-balik kencing setelah sahur.

Simak penjelasan ahli berikut ini.

Baca Juga: Heboh Kabar Minum Oralit saat Sahur Bikin Badang Lebih Kuat Puasa! Dokter Gizi Justru Ungkap Fakta Sebenarnya

Sebagian orang melaporkan, sering buang air kecil setelah sahur. Meski tak berbahaya, kondisi ini tentu mengganggu. Dokter spesialis urologi Prof. Dr. dr Akmal Taher menjelaskan, kondisi tersebut berkaitan erat dengan perubahan kondisi tubuh yang berlangsung sementara. Urine yang dikeluarkan dari tubuh akan bergantung terhadap indeks cairan yang masuk dalam tubuh. “Sebenarnya kan kalau sahur itu terjadi perubahan cara hidup sementara,” ujar Akmal saat dihubungi Kompas.com, Minggu (10/4/2022). Dalam keadaan yang normal, lanjut dia, orang makan malam dan minum terakhir sebelum tidur, dengan umumnya pukul 22.00 WIB, dan akan terbangun pagi hari dengan kondisi kandung kencing penuh. “Biasanya terakhir minum jam 9 atau 10 malam, kalau keadaan normal, saat bangun terisi penuh kandung kencingnya. Waktu bangun biasanya pagi subuh orang buang air kecil, tapi itu minumnya malam,” tutur dia. Sementara saat sahur, orang akan bangun dini hari dan akan minum air cukup banyak hingga waktu imsak tiba. “Otomatis tidur sebentar habis subuh, isi kandung kencingnya penuh lagi dengan cairan. Jadi ya otomatis akan kencing,” papar Akmal. Meskipun kemungkinan untuk kencing besar, tetap disarankan minum minimal dua gelas saat sahur.

Baca Juga: Waduh Jangan Sampai Terlambat Bangun Sahur! Coba Konsumsi 7 Makanan Ini Biar Cepat Ngantuk dan Tidur Lelap