Find Us On Social Media :

Rahasia Hidup Sehat Panjang Umur, Cuma Modal Beli Snack Sehat Ini Bisa Bantu Tubuh Terhindar Dari Penyakit Kanker Payudara

Manfaat edamame untuk kesehatan

Gridfame.id - Anda pasti tahu dengan snack sehat satu ini.

Edamame adalah sejenis kacang berwarna hijau yang kebanyakan orang mengira ini berasal dari Jepang.

Padahal edamame sendiri asalnya dari Tiongkok, lho!

Khasiat luar biasa bisa diberikan edamame kepada tubuh kok.

Dijamin anda tak akan perlu habis biaya mahal ke rumah sakit berobat.

Cara mengolah edamame cukup mudah.

Makanan yang termasuk sumber protein nabati ini cukup direbus selama beberapa menit, lalu disajikan sebagai lauk atau camilan.

Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.

Jangan sampai anda menyesal telat tahu!

Baca Juga: Cegah Diabetes hingga Turunkan Risiko Kanker, Ini 8 Manfaat Mengejutkan dari Edamame yang Tak Banyak Orang Tahu

Manfaat Edamame

Nyatanya edamame memang memiliki segudang khasiat yang enggak main-main buat kesehatan tubuh kita.

Manfaatnya menggiurkan, yuk kepoin manfaat edamame buat kesehatan seperti yang dilansir dari Healthline.

1. Kaya akan vitamin dan mineral

Edamame mengandung sejumlah besar vitamin dan mineral, serta serat.

Terdapat kandungan kalsium, zat besi, magnesium, potasium, folat, vitamin K1, riboflavin, hingga tiamin yang pastinya bermanfaat banget buat kesehatan tubuh kita.

Bahkan, edamame diketahui mengandung lebih banyak vitamin K dan folat dibanding kedelai matang biasa, lho!

Baca Juga: Alhamdulillah, Ketemu Juga Caranya Makan Seafood Setiap Hari Tanpa Takut Kolestrol Naik, No. 3 Malah Jadi Makin Enak

2. Menurunkan kolesterol

Edamame kaya akan protein, antioksidan, dan serat.

Dan kandungan-kandungan tersebut berperan penting dalam menurunkan kadar kolesterol yang bersirkulasi.

Banyak yang percaya kalau edamame juga memiliki efek dalam menurunkan risiko penyakit jantung.

3. Menurunkan kadar gula darah

Seperti kacang lainnya, edamame enggak meningkatkan kadar gula darah secara berlebihan.

Edamame rendah karbohidrat, relatif terhadap protein dan lemak. Ini juga mengukur indeks glikemik yang sangat rendah.

Hal ini membuat edamame cocok untuk penderita diabetes.

Baca Juga: 'Gak Perlu Perempuan Lain' Pantas Nathalie Hoslcher Gak Betah! Beredar Video Sule Akui Tak Pusing Jika Tanpa Adanya Kehadiran Seorang Istri, Senyuman Putri Delina Langsung Disorot: Tuan Putri Full Senyum!

4. Tinggi protein

Seperti yang udah disebutkan di atas, edamame kaya akan kandungan protein.

Edamame mengandung sekitar 18,4 gram protein, yang merupakan jumlah yang layak untuk makanan nabati.

Ini juga merupakan sumber protein berkualitas, karena menyediakan semua asam amino esensial.

5. Menurunkan risiko kanker payudara

Studi observasional pada populasi Asia menunjukkan bahwa makanan berbasis kedelai seperti edamame dapat mengurangi risiko kanker payudara, lho!

Kedelai seperti edamame kaya akan senyawa tanaman yang dikenal sebagai isoflavon.

Isoflavon menyerupai hormon seks estrogen dan mungkin berikatan lemah dengan reseptornya, yang terletak di sel-sel di seluruh tubuh.

Karena estrogen dianggap memicu jenis kanker tertentu, seperti kanker payudara, beberapa peneliti percaya mengonsumsi kedelai dan isoflavon dalam jumlah besar mungkin dapat menurunkan risikonya.

Baca Juga: 'Enggak Terima Sepeser Pun' Nahloh Bak Hidup Bercermin Bangkai! Usai Baim Wong Cabut HAKI Citayam Fashion Week Bonge Blak-blakan Soal Rp 500 Juta dari Paula Verhoeven, Sosok Ini Bongkar Faktanya

6. Mengurangi gejala menopause

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa makan kedelai termasuk edamame dapat mengurangi gejala menopause.

7. Mengurangi risiko osteoporosis

Osteoporosis, atau pengeroposan tulang, adalah suatu kondisi yang ditandai dengan tulang rapuh yang berisiko lebih tinggi untuk patah. Hal ini umum terjadi pada orang tua.

Beberapa penelitian menemukan bahwa secara teratur mengonsumsi produk protein kedelai dan suplemen kedelai dosis tinggi, yang kaya akan isoflavon, dapat menurunkan risiko osteoporosis pada wanita menopause dan pascamenopause.

Seperti produk kedelai lainnya, edamame kaya akan isoflavon.

Nah, itu tadi beberapa khasiat edamame yang sayang banget untuk kita lewatkan!

Baca Juga: Kartu ASN Virtual 2022 Untuk PNS dan PPPK Terbaru Begini Cara Cetaknya

Artikel telah ditayangkan di cewek banget dengan judul, Snack Sehat, Ini 7 Manfaat Edamame Termasuk Cegah Kanker Payudara!