Find Us On Social Media :

Jangan Lakukan Hal Bodoh Ini di Sosial Media Atau Anda Bisa Kena Jebakan Pinjol Ilegal yang Transfer Uang Tiba-Tiba!

GridFame.id - Ini dia tips agar tak kena jebakan pinjol ilegal yang transfer uang tiba-tiba.

Meski sudah diberantas OJK, banyak pinjol ilegal yang kembali bermunculan.

Hingga saat ini banyak masyarakat yang terjerat hutang pinjol ilegal.

Pinjol ilegal pun dikenal kerap memberi bunga dengan jumlah tak wajar.

Tak cuma itu, kini banyak pinjol ilegal yang menjerat korban dengan cara yang sangat licik.

Yakni dengan modus tiba-tiba menransfer dengan alasan salah kirim.

Agar tak menjadi korban pinjol ilegal, Anda bisa menerapkan tips-tips di bawah ini.

Merangkum dari Kompas.com, ini dia tips agar tak kena jebakan pinjol ilegal yang transfer uang tiba-tiba.

Tips Agar Tak Kena Jebakan Pinjol Ilegal

1. Jangan Sembarangan Unggah Data

Agar data Anda aman, sebaiknya jangan sembarangan unggah data di media sosial.

Seperti beberapa waktu lalu sempat ramai tren "Add Yours" di Instagram yang mengunggah data diri seperti KTP, KK, dan lain-lain.

Anda sebaiknya membatasi diri agar dapat memilih tren yang aman-aman saja.

Baca Juga: Bukti Pinjol Ilegal Banyak Ruginya, AFPI Beri Tips Pilih Pinjaman yang Terpercaya