GridFame.id - Mau tahu cara membersihkan BI Checking?
Simak informasi berikut ini jika ingin riwayat kredit bersih.
Dikutip dari laman resmi OJK, BI Checking merupakan Informasi Debitur Individual (IDI) Historis yang mencatat lancar atau macetnya pembayaran kredit (kolektibilitas).
BI Checking dulunya adalah salah satu layanan informasi riwayat kredit dalam Sistem Informasi Debitur (SID), di mana informasi kredit nasabah tersebut saling dipertukarkan antar-bank dan lembaga keuangan.
Informasi dalam SID berisi identitas debitur agunan, pemilik dan pengurus badan usaha yang jadi debitur, jumlah pembiayaan yang diterima, dan riwayat pembayaran cicilan kredit, hingga kredit macet.
Setiap nasabah debitur yang pernah mengajukan kredit akan diberikan skor berdasarkan catatan kreditnya, penentuan skor kredit dilihat dari catatan kolektibilitas si calon debitur (pengambil kredit).
Skor kredit yang diberikan dihitung dari 1-5 yang memiliki arti berbeda-beda.
Dari skor 1-5, bank akan menolak pengajuan kredit calon debitur yang BI Checking-nya mendapat skor 3, skor 4, dan skor 5 yang tentu saja masuk ke dalam Blacklist BI Checking.
Untuk bisa keluar dari blacklist BI Checking, riwayat kredit Anda tentu saja harus bersih.
Lalu bagaimana jika ingin membersihkan riwayat kredit atau BI Checking?
Tak perlu tunggu 24 bulan, begini cara agar BI Checking kembali bersih.
Baca Juga: Marak Penipuan Jasa Cek BI Checking, Berikut Cara Cek Skor Kredit SLIK yang Resmi Cuma Modal HP