Find Us On Social Media :

Hati-hati dengan Tawaran Buka Rekening! Lakukan 4 Tips Ini Biar Duit Tak Melayang

Tips terhindar dari pembobolan rekening

GridFame.id - Beberapa tahun lalu pernah muncul sebuah kasus yang dialami seorang atlet e-sport, Winda Earl.

Kasus ini berawal dari Winda Earl sebagai nasabah ditawari oleh pelaku yang berinisial A, yang juga kepala cabang itu untuk membuka simpanan berupa rekening berjangka.

Korban tergiur lantaran bunga simpanan yang ditawarkan pelaku A terbilang tinggi dibandingkan produk simpanan bank pada umumnya.

Akhirnya Winda Earl menyetorkan uang senilai Rp 20 miliar, rinciannya untuk rekening atas namanya sendiri sebesar Rp 15 miliar dan rekening kedua atas nama ibunya Floretta sebesar Rp 5 miliar.

Namun, pelaku A tak benar-benar membuat rekening berjangka sesuai yang dijanjikannya di Maybank.

Tersangka memalsukan semua data-data untuk membuat korban percaya bahwa dirinya sudah dibuatkan rekening berjangka di bank tersebut.

Uang milik korban selanjutnya ditarik tanpa sepengetahuan dan izin dari korban.

Pelaku kemudian mentransfer uang korban ke rekan-rekan tersangka, kemudian diputar dengan harapan bisa mendapatkan keuntungan.

Akhirnya polisi berhasil mengungkap pelaku dan sudah ditahan oleh Polda Metro Jaya, tersangka atas nama A selaku Kepala Cabang. 

Kasus Winda ini dapat menjadi pelajaran bagi kita semua untuk tetap waspada bahwa menyimpan uang di bank juga punya risiko.

Untuk itu, lakukan tips ini agar tetap aman.

Baca Juga: Jadi Korban Sebar Data Pinjol dan Pembobolan Rekening? AFPI Bagi Cara Melaporkan Kasus Pencurian Data Pribadi Agar Pelaku Diciduk