GridFame.id - Gadis cilik asal Gresik Jawa Timur bernama Aeshninna Azzahra berhasil membuat orang-orang takjub terhadap aksi yang baru saja dilakukannya.
Gadis berusia 12 tahun itu tampil memukau sebagai aktivis muda yang perduli terhadap lingkungan.
Ia dikenal publik setelah aksinya mengirim surat terbuka kepada Perdana Menteri Australia viral disosial media.
Surat itu ia tujukan kepada Scott Morrison, Perdana Menteri Australia dengan tujuan untuk menghentikan impor sampah ke kotanya.
Surat itu kemudian diserahkan kepada Kedutaan Australia di Jakarta pada Selasa (21/01/2020) seperti dikutip dari Tribunnews.com.
Dalam surat tersebut, Aeshninna Azzahra atau Nina menyampaikan protesnya mengenai sampah yang mengotori kotanya.
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com,twitter.com |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | David Togatorop |
Komentar