GridFame.id - Perseteruan antara Nikita Mirzani dan Baim Wong nampaknya semakin memanas.
Ya, artis sekaligus presenter Nikita Mirzani yang dikenal memiliki mulut ceplas-ceplos ini menuangkan unek-uneknya di Instagram, Minggu (28/6/2020) dikutip dari TribunStyle.
Walaupun tidak memberi tahu tulisannya ditujukan untuk siapa, namun terlihat dengan jelas bahwa Nikita sakit hati dan berniat menyindir Baim Wong.
Perempuan yang memiliki sapaan Nyai ini bahkan menyindir YouTuber yang sempat terkenal yang mentup kolom komentar Instagram terkait fotonya dengan Presiden RI.
Nikita pun blak-blakan menyebut orang tersebut memang memiliki sifat yang menyebalkan sejak ada di layar kaca.
"Ternyata di YouTube pun lo makin nyebelin, penjilat," tulis Nikita.
"Kerjaannya fitnah mulu, pengen gue gampar muka lo kalau ketemu gue, sumpah.
Orang malu plus sakit hatinya gara-gara konten busuk lo!"
"Kerjasama lo itu kayak kerja di zaman jahiliah, kebebasan orang dirampas, bayaran kecil," tambahnya.
Nikita juga menyindir bahwa sosok tersebut ketahuan memfitnah orang di depan matanya sendiri.
Selebihnya, Nikita bahkan mengancam akan membongkar aib sosok tersebut yang diduga adalah Baim Wong.
Unggahan Nikita yang menyindir itu ternyata sudah dihapus dari Instagramnya.
Namun, sindiran tersebut lansung jadi trending topic di Twitter dengan tagar #ShameOnYouBaimWong.
Berbeda dengan komentar-komentar di Instagram yang langsung menyerang Nyai.
Berbagai warganet di Twitter malah membela dan mendukung sikap Nikita Mirzani.
"Wah, kalau Nyai Nikita Mirzani udah marah gini, bakalan ada yang susah tidur nih. Hajar Mbak!" tulis @GowanAzwar.
"Nikita berharap orang yang ia sindir itu datang kepadanya dan meminta maaf kepada anak buahnya yang telah difitnah dengan maling artis yang ia maksud," tulis @triwul82.
"Kasih tahu, nyai!" tulis @IrvanJou.
"Baim Wong culas juga ternyata, untungnya gue bukan followersnya si Baim Wong, akhirnya dibuka juga topengnya sama Nyai," tulis @pratamarangga65.
Source | : | Instagram,Twitter,Tribunstyle.com |
Penulis | : | Winnieati Sutanto Putri |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar