GridFame.id - BLT subsidi gaji tahap satu telah rampung dibagikan oleh pemerintah.
Siap-siap bagi Anda penerima bantuan langsung tunai atau BLT dari pemerintah untuk gelombang 2.
Kementerian Ketenagakerjaan ( Kemnaker ) mengumumkan jadwal pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan Rp 600 ribu untuk gelombang 2 yang diberikan bagi pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta.
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan kepada para pekerja untuk bersabar karena proses pencairan dilakukan secara bertahap.
Baca Juga: Akhirnya Hamil Anak Pertama, Zaskia Sungkar Justru Berulah Sampai Buat Irwansyah Tak Habis Pikir
Ia menegaskan jika pihaknya akan mencairkan dana BLT BPJS Ketenagakerjaan Rp 600 ribu gelombang 2 setelah gelombang 1 selesai.
"Setelah seluruh tahap penyaluran ini selesai, maka penyaluran subsidi gaji atau upah termin I telah usai," ujar Ida Fauziyah saat konferensi pers virtual pada, Kamis 1 Oktober 2020.
Proses pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan Rp 600 ribu tahap pertama (September-Oktober) dengan total 15,7 juta penerima ini ditarget selesai paling lambat akhir September 2020.
Nantinya, pekerja menerima Rp 1,2 juta dari total Bantuan Subsidi Upah sebesar Rp 2,4 juta per orang.
Ida mengatakan akan melakukan evaluasi terkait pelaksanaan penyaluran dana BLT BPJS Ketenagakerjaan tersebut.
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar