Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Jumat (14/1/2022), hal tersebut disampaikan Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Siti Nadia Tarmizi.
"Ada sertifikatnya (sertifikat vaksin booster Covid-19)," ujar Nadia.
Nadia menjelaskan, cara cek dan download sertifikat vaksin booster bisa dilakukan di PeduliLindungi.
"Di PL (PeduliLindungi) seperti biasa, masukkan NIK (Nomor Induk Kependudukan)," kata Nadia.
Cara cek dan download sertifikat vaksin booster di situs PeduliLindungi
- Buka website https://www.pedulilindungi.id/.
Baca Juga: Ini Dia Manfaat Menakjubkan Vaksin Booster Selain Untuk Kekebalan Tubuh Cegah Covid-19
- Klik tombol Login atau Register yang terletak di pojok kanan atas.
- Buat akun dengan mengisi nama lengkap, nomor ponsel, dan nomor KTP (NIK).
- Jika sudah memiliki akun, login dengan nomor ponsel yang telah didaftarkan.
- Masukkan kode OTP untuk verifikasi. Kode OTP akan dikirim lewat SMS ke nomor ponsel yang didaftarkan.
- Setelah login, klik menu Profil yang berada di pojok kanan atas.
- Klik Sertifikat Vaksin.
Nantinya, akan muncul sertifikat vaksinasi yang dimiliki, baik dosis pertama, kedua, maupun ketiga.
- Klik salah satu sertifikat vaksinasi.
- Klik Unduh Sertifikat untuk menyimpan sertifikat.
Baca Juga: Tidak Boleh Asal Ini Panduan Memilih Vaksin Booster Covid-19 Cek Ketentuannya
Melalui aplikasi PeduliLindungi
Cara cek dan download sertifikat vaksin booster di aplikasi PeduliLindungi
Unduh dan pasang aplikasi PeduliLindungi di Google Play Store atau App Store.
Buka aplikasi dan berikan izin akses lokasi, penyimpanan, dan kamera.
Buat akun dengan mengisi nama lengkap, nomor ponsel, dan nomor KTP (NIK).
Jika sudah memiliki akun, login dengan nomor ponsel yang telah didaftarkan.
Masukkan kode OTP untuk verifikasi. Kode OTP akan dikirim melalui SMS ke nomor ponsel yang didaftarkan.
Setelah login, klik menu Profil yang ada di pojok kanan atas.
- Klik menu Sertifikat Vaksin.
Nantinya, akan muncul sertifikat vaksin yang dimiliki, baik dosis pertama, kedua, dan ketiga.
- Klik salah satu sertifikat vaksinasi.
- Klik Unduh Sertifikat untuk menyimpan sertifikat.
Baca Juga: Dilarang Melakukan Sederet Hal Ini Ketika Menerima Vaksin Booster, Bahayanya Mematikan!
Cara cek dan download sertifikat vaksin booster lewat chatbot WhatsApp Kemenkes
- Kirim pesan "Hai" ke nomor layanan chatbot WhatsApp Kemenkes 0811-1050-0567.
- Klik Menu Utama.
- Klik Sertifikat Vaksin, kemudian kirim.
- Tunggu hingga mendapat balasan dari Kemenkes.
- Masukkan nomor telepon yang terdaftar di aplikasi PeduliLindungi.
- Masukkan kode OTP yang telah dikirim ke nomor ponsel.
Nantinya, akan muncul menu Download Sertifikat, Status Vaksinasi, dan Ubah Info Diri.
- Pilih Download Sertifikat.
- Masukkan nama.
- Masukkan NIK.
- Unduh sertifikat vaksin Covid-19
Baca Juga: Jangan Panik! Efek Samping Vaksin Booster dari Pfizer Hingga Moderna
Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di Kompas.com dengan Judul "Adakah Sertifikat Vaksin Booster? Ini Penjelasan Kemenkes"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar