GridFame.id - Pinjaman online belakangan dianggap sebagai solusi tercepat saat membutuhan dana tunai.
Selain prosesnya yang cepat, syarat mengajukan pinjaman online pun mudah.
Bahkan lebih mudah daripada mengajukan pinjaman di bamk.
Proses pencairan dananya pun singkat, bahkan ada yang hanya menunggu hitungan menit saja.
Proses pencairan bisa dilakukan lewat rekening pribadi peminjam.
Pengajuannya pun hanya melalui aplikasi saja yang bisa diunduh di Playstore.
Peminjam bisa memilih tenor saat mengajukan pinjaman.
Meski begitu ada risiko yang harus ditanggung jika sampai gagal bayar alias galbay.
Risiko galbay pinjol pun tak main-main, mulai dari teror DC hingga masuk daftar hitam BI Checking.
Meski begitu ada tips agar tidak galbay pinjol, terutama pinjol ilegal.
Apa tipsnya?
Baca Juga: Daftar Pinjol Ilegal 2023 Terbaru yang Bisa Untuk di Galbay
Dilansir dari laman resmi kreditpintar.com, berikut ini sopusi dan tips anti galbay yang harus diketahui:
Sebagai peminjam yang pintar dan bijak, maka Anda harus bertanggung jawab dalam memanfaatkan tawaran pinjaman online.
Secara perhitungan ideal, jumlah cicilan keseluruhan pinjaman tidak boleh lebih dari 30% penghasilan bulanan sehingga Anda akan lebih mudah melakukan pembayaran tagihan hutang tanpa perasaan was-was dikejar-kejar cicilan.
Meski keadaan perekonomian Indonesia sedang krisis saat ini, namun Anda masih berkesempatan untuk menghasilkan uang tambahan.
Saat ini banyak sekali peluang usaha yang bisa dicoba misalnya menjadi guru les privat, atau menjual jasa pijat.
Karena, setiap ada kemauan pasti selalu ada jalan, jadi jangan menyerah dan berpangku tangan pada keadaan.
Jika perlu, gabunglah menjadi pekerja lepas di platform freelancer yang mulai banyak ditemukan di internet.
Baca Juga: Tips Aman Galbay di Pinjol Ilegal, Jangan Tanggapi Chat DC!
Agar terbebas dari teror debt collector, Anda harus merelakan barang-barang kesayangan untuk dijual.
Anda bisa menjual barang-barang tersebut secara online apalagi saat ini banyak sekali platform jualan barang bekas yang mudah diakses, langkah ini cukup efektif dilakukan untuk menghindari tagihan hutang yang menumpuk.
Jika mengalami keterlambatan membayar pinjaman kredit, Anda bisa mencoba menghubungi nomor layanan pelanggan.
Anda bisa mengajukan restrukturisasi kredit. Restrukturisasi kredit merupakan salah satu upaya yang bisa dilakukan oleh debitur ketika mengalami kesulitan pembayaran.
Biasanya pihak lembaga keuangan akan memberikan kebijakan khusus seperti:
- Menurunkan suku bunga kredit
- Memberikan perpanjangan jatuh tempo kredit
- Mengurangi tunggakan bunga kredit
- Mengurangi tunggakan pokok pinjaman
- Menambahkan fasilitas pinjaman
- Konversi pinjaman menjadi penyertaan modal.
Baca Juga: Lebih Sering Jadi Korban Pinjol Ilegal, Perempuan Bisa Langsung Lapor ke Sini!
Source | : | Kreditpintar.com |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar